CLICK HERE FOR BLOGGER TEMPLATES AND MYSPACE LAYOUTS »

03 March, 2010

future?







becoming somebody


sebagai teenagers, tanpa sadar sekarang ini kita sedang menjalani proses being somebody's somebody. seseorangnya orang lain. teman yang baik untuk teman kita, kakak yang baik untuk adik kita, anak yang baik bagi orang tua.... dan remaja yang diharapkan untuk negara kita. saya paling senang kalau disuruh menghayal akan seperti apa saya di masa depan. very excited!

eh, sekarang aku lagi di cafe Kintamani, didepan aku ada perempuan yang kayanya lagi sibuk gitu deh. rambutnya HITAM, panjang terurai.. penampilannya simpel dan elegan, daritadi dia sibuk sama laptop merah mudanya sambil sesekali nyeruput orange juicenya. hmmm, kira-kira dia pesan makanan apa yaaa.. (ntar ya sebentar, aku mau ngintip dulu.. pura-puranya ke toilet hihi)

dia pesen apa sih! udah diliat dari deket, tetep aja aku ngga tau itu apa namanya sih, haha sayuran semua gitu. ternyata ya, pas tadi aku liat dari atas (secara dia kan duduk, aku berdiri ngeliatin dia) dia bawa botol air mineralnya sendiri (ko kaya anak SD sih...) oh ya dia bawa beberapa buku yang covernya bahasa inggris (ngga ngerti euy).
di tasnya ada banyak pin semacam "save the world" dan "proud to say, I live in Indonesia!" wow.. jujur ya, jadi mau nih hehe.

well....
itu sebenarnya aku lagi menghayal aku akan seperti itu nantinya! hehehe :p

1. rambut hitam
walau banyak godaan untuk mengganti warna rambut, aku harus lebih tegas lagi nih, akan tetap berambut HITAM! rambut hitam kan, ciri khas orang Indonesia. kenapa juga aku sempet kepikiran ingin punya rambut berwarna coklat.
  • panjang terurai
siapa yang ngga mau hayoo? katanya, cewek berambut panjang itu lebih kelihatan auranya. yah, aku sih ngga tau ya, sebenarnya saat kuliah nanti aku sempet ada niatan untuk ngebondolin rambutku (pendek abis gitu) karna ingin punya image simpel dan apa adanya aja. tapi kayanya ngga akan tercapai, takut :P
bagiku, rambut panjang itu mencerminkan kedewasaan. seneng aja ngeliat, sexy. hihi

2. penampilan
ngga ada style yang lebih oke selain nyaman dan "simple". aku ngga suka yang ribet-ribet dan glamour. thats not mee...

3. laptop
ini adalah salah satu jendela dunia kan? seperti buku :)
cewek berambut hitam panjang yang sibuk nyari berita lewat laptopnya. bukan sekedar membuka situs pertemanan pastinya..
ada teman yang bilang "cewek cantik tapi wawasannya ngga ada, itu nothing man!" yup, same here, cowok keren tanpa wawasan pun, hanya enak dilihat sesekali aja.
lebih mudah kan.. orang yang mau lebih pintar harus siap meluangkan waktunya untuk berkutat dengan buku-buku, sedangkan orang yang ingin wawasannya luas, cuma perlu sedikit waktu untuk memasang matanya buat melihat cuplikan tayangan berita dan telinga untuk mendengar kabar terbaru tentang keadaan sekitar lewat temannya.


4. orange juice dan makanan 'bersayur'
haha :p aku belum tau sih makanan organik itu bisa berupa apa aja.. jadi bilang aja makanan bersayur. aku ingin menjadi vegetarian. kenapa? pertama, karena jelas itu akan lebih menyehatkan tubuh. dan kedua, karena dengan mengonsumsi makanan organik kita sama aja peduli lingkungan :) sayuran ngga membutuhkan banyak proses pembakaran dan *** seperti pada daging. jadi ngga akan banyak *** yang terbuang.
(PS: *** = sesuatu yang bikin aku bingung gimana nulisnya) he he

5. botol air mineral
yup, salah satu cara hidup sehat plus go green yang paling mudah dilakukan.

6. buku bahasa inggris
sejauh ini aku belajar bahasa inggris dari film dan lagu aja. belum pernah les bahasa inggris dan kalau guru nerangin 'ya pokonya saya ngerti deh bu.. tapi bingung aja gimana cara bales omongan ibu' haha, itu voice over kalo lagi pelajaran bahasa inggris.
  pernah, beli majalah full bahasa inggris eh.. pas dibaca malah ketiduran dan OHYA! sampai sekarang belum disentuh-sentuh juga haha
kalau aku lagi niat belajar ya, aku nonton film dvd yang baru aku beli dengan subtitle bahasa indonesia dan sebisa mungkin mata jangan meleng deh dari layar, kalo udah habis.. aku nonton film itu sekali lagi, kali ini dengan subtitle english. kan jadi lebih aware, "oooh.. 'pengen itu' tuh 'ini' bahasa inggrisnya"
makanya, kalao bahasa inggrisku ngaco dimana-mana maklum aja yaaaaah hahaha :P

7. pin "save the world" dan "I'm proud living in Indonesia"
pin adalah salah satu simbol yang menunjukkan kepedulian kita terhadap hal yang kita suka. orang-orang penikmat setia band D' Masiv (yang biasa disebut Masivers) sudah pastii ngga akan malu-malu untuk memakai kaos atau pin yang bertuliskan D'Masiv.
sama seperti saya, saya juga ngga akan malu untuk nujukkin kalo saya adalah orang Indonesia, dan saya cinta dengan Bumi. masalahnya cuma satu : caranya bagaimana. siapa sih yang sampai sekarang belum tau kalau bumi sudah sakit-sakitan. siapa yang masih menutup mata disaat bumi benar-benar butuh bantuan kita untuk mempertahankannya. pasti kebanyakan orang udah populer dengan istilah GLOBAL WARMING, tapi apa yang menyebabkan global warming dan bagaimana cara mengatasinya, apa sudah semua orang tau? TIDAK.

kalau saya bisa 'protes', saya ingin protes ke pemerintahan Indonesia "kemana aja siih, bobo ya?" dan terutama ke Menteri Lingkungan Hidup, terus terang berbagai macam penyuluhan tentang kondisi bumi ini masih kurang banget, berapa banyak penyuluhan tentang bumi yang kalian bikin? seberapa sering kalian datang ke sekolah-sekolah untuk menerapkan peduli lingkungan?

ngga usah jauh-jauh kok pak.. coba deh, rutin suruh anak buah bapak datang ke beberapa TK dan SD bikin sesuatu yang menyenangkan seperti datang serentak dengan kaus-kaus bermotif kartun lucu dengan tulisan "aku sayang sekali sama bumi, kamu juga kan?" dan PRAKTEKan cara-cara menghemat air seperti mematikan keran saat menyabuni tangan atau mandi sedikit lebih cepat. juga jangan lupa kasih liat gambar-gambar seperti apa akibatnya bila bumi sudah sakit parah, air laut akan menaik, dan kasih lihat juga gambar hewan-hewan yang saat ini sudah punah (dan akan terus punah) :( seperti gambar beruang kutub yang kehilangan tempat tinggalnya :( dan ikan-ikan laut yang sudah banyak mati akibat keracunan limbah.
dengan hal seperti itu, adik-adik kecil pasti akan mulai merasakan sayang terhadap air dan bumi. kalau air keran dirumahnya mengalir terbuang begitu saja pasti mereka akan bilang "mama, tolong matikan kerannya. aku ngga mau lihat banyak beruang yang terbunuh lagi karna kita terlalu cuek." kalau sudah seperti itu, mereka pasti akan 'pamer' ke orangtuanya "aku tau satu hal penting tentang hidup ini. aku kan mau hidup lebih lama, makanya aku serius mendengarkan kakak-kakak yang tadi datang kesekolahku" hihi :) dan mereka juga bisa pamer keteman mereka saat memakai kaus 'aku sayang bumi'

hal-hal kecil dimana kita konsisten untuk melakukannya lama kelamaan pasti akan menjadi sebuah hal yang besar dan kamu pasti ngga nyangka, wah tiba-tiba kamu udah diatas sesuatu yang kamu bangun sendiri.

untuk bisa membangun sebuah rumah pohon (saya ibaratkan dengan rumah pohon karena ini punya manfaat sendiri dan ini imut loh), kalau kita ingin punya rumah pohon , pastinya kita harus menunggu sebuah pohon tumbuh sampai besar dulu. dan pohon yang digunakan juga harus pohon yang kuat, mana bisa rumah pohon letoy.. pohon toge? :P dan untuk bikin rumahnya pun dibutuhkan kayu-kayu yang ngga gampang rapuh dan ngga mudah berlumut. sama aja kan, seperti semangat. kalau semangat kita udah mentah duluan, mana bisa jadi sesuatu. yang ada, kita malah terseret-seret dengan bayang-bayang orang lain yang berhasil menjadi seseorang karena sesuatu yang ia mulai sejak awal dan pertahankan sampai sekarang.


to be somebody's somebody, first you have to be somebody to your own self.
sebelum memberikan kado kepada seseorang yang juga menyayangi kita, kita harus cek dulu apakah kado yang akan kita berikan itu sudah pantas. dan kalau kita terus berusaha, tanpa sadar.. kita ngga perlu ngasih kado lagi ke orang lain, karena ternyata kita sendiri adalah kado untuk mereka!

:)
jadi ngawur kemana-mana ya nulisnya

ini ada oleh-oleh dari Acha


my future treehouse










bear :(


thank you for reading
*oya, ada beberapa kalimat pake bahasa inggris, kalau salah diralat aja sendiri ya! hihi

lo-ACHA-ve

0 comments: